BJM.web.id – Anda pasti sudah tahu bahwa Google merupakan situs web yang termahsyur di dunia. Lalu bagaimana kita meminta bantuan Google? Sampai sekarang masih banyak yang belum tahu bagaimana cara menghubungi google lewat email. Yuk, simak artikel ini.
Ketika kita memiliki masalah yang berkaitan dengan akun maupun layanan google, pastinya kita sendiri bingung bagaimana memecahkannya. Biasanya bertanya teman atau kepada ahli IT.
Sebenarnya Google tak memberi fasilitas pengguna atau kontak langsung melalui Email. Cara menghubungi google lewat email belum ada sampai saat ini. Kecuali kalian merupakan bagian dari pers atau pengelola (admin) G Suite.
Namun Google menyediakan bantuan yang bernama Google Support atau Bantuan Google.
Lalu Bagaimana Cara Menghubungi Google?
• Pertama, memanfaatkan Support Google. Ini adalah salah satu bantuan dari Google yang memuat uraian panduan dari bermacam tema dan problem yang selalu dialami.
• Buka browser kalian lalu ketik https://support.google.com/ .
• Selanjutnya tentukan problem maupun topik yang ingin kalian tanyakan. Misalnya tentang, Chrome, Pixel Phone atau Google Ads. Bahkan Google Maps, Google Play dan Youtube juga tersedia.
• Setelah memilih topik kalian, kemudian kalian bisa menjelaskan persoalan kamu. Kalian pun dapat memilih topik bantuan yang disediakan oleh Google. Carilah sumber persoalan kalian di poin ini.
• Ketika kalian sudah memilih sumbernya, selanjutnya kalian bisa memilih kategori permasalahan atau pertanyaan yang lebih detail. Kategori yang ada di sini lebih spesifik dibandingkan dengan halaman sebelumnya.
• Setelah memilih topik, kemudian klik pada sumber dukungan. Pilih salah satu dari beberapa topik lagi yang kalian permasalahkan atau pertanyakan.
Apabila sebelumnya kalian mengetikkan pertanyaan atau masalah, kalian juga harus memilih topik yang sudah ditampilkan pada menu Dukungan Google di bagian bawah kolom pencarian.
• Setelah itu kalian bisa mengikuti petunjuk yang ditampilkan pada artikel Dukungan Google. Cermati dan perhatikan penjelasan maupun langkah – langkahnya.
Masih banyak para pengguna yang masih salah paham tentang menghubungi Google. Banyak yang bertanya Cara menghubungi Google lewat email. Namun pihak google sampai saat ini masih belum menyediakan layanan ini.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Terimakasih.