BJM.web.id – Pisang Goreng Cokelat Keju Berbagai camilan sedap dapat diolah dan dibuat sendiri di rumah. Seperti misalnya adalah camilan yang dibuat dari bahan dasar pisang untuk dinikmati bersama dengan keluarga.
Perpaduan rasa pisang yang manis dan legit juga cocok dipadukan dengan bahan lain seperti cokelat dan keju. Dari perpaduan tersebut akan tercipta kudapan lezat berupa pisang goreng cokelat keju.
Simak penjelasan mengenai resep kudapan keluarga tersebut di sini.
Aneka Bahan yang Dibutuhkan untuk Membuatnya
Untuk membuat camilan yang memiliki cita rasa gurih, manis, dan asin ini diperlukan bahan bahan yang terbilang sederhana. Untuk mendapatkannya juga relatif mudah untuk dilakukan.
Bahan bahan tersebut pun dapat disimpan dalam jangka waktu yang cukup lama di tempat yang kering. Misalnya adalah bahan berupa tepung, margarin, gula, garam yang digunakan.
Jumlah pisang yang diperlukan dari resep ini adalah sebanyak 1 sisir pisang dari jenis gepok. Pisang gepok yang digunakan pada resep ini juga memiliki tujuan tersendiri di dalamnya.
Dengan cita rasanya yang pas, membuat jenis pisang ini sangat cocok untuk diolah dengan cara digoreng.
Bahan lainnya adalah 100 gram tepung terigu. Agar hasil pisang yang digoreng menjadi lebih baik, sebaiknya gunakan tepung terigu dengan kadar protein yang rendah.
Margarin sebanyak 3 sdm juga diperlukan untuk membuat pisang goreng cokelat keju ini. Bahan lainnya adalah yang dibutuhkan adalah susu kental manis cokelat, minyak goreng, air, cokelat blok, keju, garam dan gula dengan takaran secukupnya.
Pilih cokelat blok jenis compound untuk menghasilkan tekstur yang pas saat diparut dan disajikan di atas pisang tersebut. Perpaduan antara keju dan cokelat yang digunakan juga akan membuatnya semakin lezat.
Cara untuk Membuat Camilan dari Bahan Pisang Ini
Cara untuk membuat jenis camilan ini terbilang praktis untuk dilakukan. Langkah yang pertama adalah dengan membuat adonan untuk melapisi buah pisang tersebut.
Adonan tersebut dibuat dari campuran tepung, garam, air, gula, dan margarin. Campur semua bahan yang ada di dalam wadah yang telah disiapkan hingga tekstur adonan menjadi cukup encer untuk digunakan menggoreng.
Kemudian masukkan pisang gepok yang telah dipotong-potong ke dalam adonan tersebut. Balur seluruh pisang hingga tertutup oleh adonan.
Bentuk potongan dari buah pisang untuk pisang goreng cokelat keju tersebut juga dapat disesuaikan dengan selera. Setelah semuanya tercampur, Anda dapat mulai memanaskan minyak untuk menggoreng pisang.
Setelah minyak telah panas, masukkan pisang berbalut adonan tersebut secara perlahan ke dalamnya. Agar pisang tidak menjadi gosong, sebaiknya gunakan kompor dengan api sedang saat menggoreng pisang.
Bolak balik pisang yang ada di dalam minyak untuk membuatnya matang secara merata. Barulah setelah warna pisang berbungkus adonan tersebut telah kuning keemasan, angkat pisang yang ada dari penggorengan.
Hindari mengangkat pisang yang digoreng saat telah berwarna cokelat. Hal ini dikarenakan pisang yang telah diangkat juga masih memilkii panas di dalamnya sehingga akan membuatnya gosong.
Setelah pisang matang, taburkan keju dan cokelat parut di atasnya. Tak lupa pula untuk menambahkan susu kental manis yang telah disiapkan.
Sajian sedap berupa pisang goreng cokelat keju ini pun akhirnya siap untuk dinikmati.
Saat berkumpul bersama keluarga di sore hari tentu akan terasa lebih nikmat jika didampingi oleh camilan yang lezat. Camilan yang ada juga tidak harus membeli dari luar.
Dengan membuatnya sendiri, tentu akan menghadirkan rasa yang berbeda pada sajian tersebut. Cara untuk membuat sajian dari bahan pisang ini juga terbilang cukup mudah untuk dilakukan.